Boddie, Mandalle-Kamis, 18 Januari 2024 Pukul 10.00-11.30 WITA Mahasiswa Peserta PBL II Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin posko 25 Desa Boddie Kecamatan Mandalle, telah melaksanakan kegiatan “Penyuluhan Penyakit Hipertensi” yang bertempat di Aula Kantor Desa Boddie, Kecamatan Mandalle, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan. Kegiatan ini dihadiri oleh warga desa, Ibu Kader Posyandu, kelompok PKK, Kepala dusun, RK, dan RT.
Kegiatan penyuluhan dimulai dengan pemberian pre-test, kemudian terdapat penanyangan video dan pembagian lefleat. bentuk penyuluhan ini membuat peserta yang menghadiri kegiatan sangat antusias. pemateri penyuluhan dilakukan oleg Kepala Perawat Puskesmas Mandalle yaitu M.Arif Sirajuddin, S.Kep, N., MM. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk mendukung pencapain tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau “Sustainable Development Goals” Kehidupan Sehat dan Sejahtera. Peserta yang menghadiri kegiatan ini sangat antusias. hal ini dapat dilihat dari keaktifan peserta dalam memberikan pertanyaan. Salah satu pertanyaan dari peserta atas nama Ibu Mardiana berusia 45 tahun “apakah dapat mengonsumsi obat herbal dalam mengatasi penyakit hipertensi tanpa resep dokter”.
Hasil penyuluhan hipertensi diukur menggunakan post-test, terdapat peningkatan rata-rata sebesar 10%. Dengan demikian kegiatan ini berjalan lancar dan sukses. Diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi warga Desa Boddie dan membantu petugas kesehatan setempat dalam mengsosialisasikan terkait penyakit hipertensi.