Home / Berita / Pendidikan / Regional

Rabu, 24 Juli 2024 - 13:04 WIB

Tim PPK Ormawa LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS Mengubah Limbah Bonggol Jagung menjadi Pupuk dan Pakan Guna Wujudkan Desa Sehat Aman Limbah

Doc. PPK Ormawa LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS Mengubah Limbah Bonggol Jagung menjadi Pupuk dan Pakan Guna (Istimewa)

Doc. PPK Ormawa LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS Mengubah Limbah Bonggol Jagung menjadi Pupuk dan Pakan Guna (Istimewa)

Ulaweng Cinnong, 24 Juli 2024 – Tim PPK Ormawa LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS melaksanakan kegiatan pelatihan pengelolaan limbah pertanian dengan mengolah bonggol jagung menjadi pupuk kompos dan pakan ternak. Inisiatif ini bertujuan untuk mendukung keberlanjutan lingkungan, serta memberikan solusi terhadap masalah limbah pertanian. Kegiatan dilaksanakan di Dusun Gilingeng, Dusun Langanca, Dusun Laccerang, Dusun Todusung dan Dusun Maccading, Desa Ulaweng Cinnong, Kecamatan Ulaweng, Kabupaten Bone. Kegiatan berlangsung 18 Juli hingga 21 Juli 2024, yang diikuti oleh total 87 warga.

Bonggol jagung yang dulunya dianggap sebagai limbah kini dapat diolah menjadi pupuk organik. Melalui proses pengomposan yang melibatkan teknik fermentasi dan penggunaan mikroorganisme, pupuk yang dihasilkan dengan kandungan yang sangat baik untuk tanaman. Program ini tidak hanya mengurangi limbah, tetapi juga mengurangi ketergantungan petani pada pupuk kimia dan juga membantu menjaga keseimbangan ekosistem tanah.

Doc. Sosialisasi Pengolahan Limbah Bonggol Jagung (Istimewa)

“Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa unhas karena telah melakukan sosialisasi mengenai pengolahan limbah bonggol jagung, yang dulunya dianggap sebagai limbah ternyata dapat di manfaat kan menjadi pupuk dan pakan,” ujar Kepala Desa.

Baca Juga  MEMBANGUN GENERASI EMAS DESA ULAWENG CINNONG, TIM PPK ORMAWA LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS SUKSES AJAK BELAJAR AGAMA DAN PEDULI LINGKUNGAN TK/TPA ULAWENG CINNONG

Kegiatan sosialisasi dan pelatihan ini, dijelaskan manfaat, alat bahan, serta cara pembuatan pupuk kompos dan pakan ternak. Untuk bahan yang diperlukan hanyalah bonggol jagung, kotoran ayam, air, molase, dan EM4, yang disampaikan langsung oleh Muh. Arfandy Wiranata selaku anggota tim PPK Ormawa.

“Pupuk organik bisa memberikan efek positif bukan hanya memperbaiki unsur hara tanaman, tetapi juga untuk kesehatan tanah dan lingkungan,” jelasnya.

Selain dijadikan pupuk, bonggol jagung juga dapat diolah menjadi pakan ternak. Proses pengolahan ini melibatkan inokulan unggul (bakteri) dalam proses fermentasi yang membantu meningkatkan nilai nutrisi dari bonggol jagung, menjadikannya sumber pakan alternatif yang kaya serat dan baik untuk ternak.

Doc. Pelatihan Pembuatan Pupuk Kompos dan Pakan Ternak dari Limbah Bonggol Jagung (Istimewa)

Program ini mendapat antusias dan dukungan penuh dari masyarakat desa, dengan setiap dusun berkontribusi dalam pengumpulan bonggol jagung dan proses pengolahan. Pelatihan juga diselenggarakan untuk memberdayakan warga dalam teknik-teknik pengolahan limbah bonggol jagung yang tepat.

Baca Juga  UNHAS PEDULI BENCANA SULSEL 2024

Selain itu, kehadiran Tim PPK Ormawa LD AL-‘AAFIYAH FKM UNHAS juga berhasil mengumpulkan kembali warga yang biasanya sibuk bekerja di kebun sehingga jarang memiliki waktu untuk berkumpul bersama. Warga sangat senang dengan adanya kegiatan seperti ini.

“Bagus ada kegiatan seperti ini, karena biasanya kami jarang berkumpul, semua sibuk di kebun, nanti ada kegiatan seperti ini baru kita berkumpul lagi,” ujar warga di Dusun Maccading yang didengar langsung oleh ketua PPK Ormawa.

Pelaksanaan program sosialisasi dan pelatihan pembuatan pupuk kompos dan pakan ternak dari limbah bonggol jagung diharapkan dapat memberikan manfaat yang luas, baik dari segi ekonomi maupun lingkungan dengan mengolah limbah bonggol jagung menjadi produk yang bernilai. Program ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam mengembangkan solusi berkelanjutan untuk masalah limbah dengan menciptakan desa yang lebih sehat dan aman dari limbah.

Share :

Baca Juga

Berita

Dosen FKM Unhas Ikuti Pelatihan Penyusunan Kurikulum Berbasis OBE

Berita

Antusiasme Semangat Mahasiswa Baru pada Hari Kedua Pelaksanaan PKMMB FKM Unhas: Serangkaian Materi dan Kegiatan Inspiratif Terus Bergulir

Berita

Posko 31 FKM UNHAS Menggelar Seminar Awal PBL II: Sosialisasi Program Intervensi Kesehatan di Kelurahan Biraeng

Berita

Mendorong Pencapaian SDGs, Posko 32 PBL II FKM Unhas Melakukan Penyuluhan dan Pemasangan Poster Pentingnya Imunisasi Dasar Lengkap

Berita

Mahasiswa KKNT Desa Kanrung, Sinjai, Lakukan Pembelajaran Interaktif Matematika

Berita

Mahasiswa Magister Kesehatan Lingkungan Melakukan Penyuluhan DBD dan Penyakit Zoonosis (Leptospirosis Dan Rabies) di MTS PP Geologi Perunggu Kecamatan Balocci Kabupaten Pangkep

Berita

Fakultas Kesehatan Masyarakat UNHAS Gelar Aksi Donor Darah Bersama UDD PMI

Berita

Semarakkan Gerakan Unhas Hijau, FKM Unhas Bagikan Bibit Pohon pada Penutupan Penerimaan Mahasiswa Baru