Home / Berita / Pendidikan / Regional

Selasa, 8 Agustus 2023 - 02:48 WIB

Lokakarya Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin: Meningkatkan Kualitas Pengajaran dan Kurikulum

Doc. Lokakarya Kurikulum (Istimewa)

Doc. Lokakarya Kurikulum (Istimewa)

Makassar, 8 Agustus 2023 – Aula Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin menjadi tempat berlangsungnya Lokakarya Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) yang diadakan pada hari Selasa tanggal 8 Agustus 2023. Acara ini dihadiri oleh sekitar 50 orang dosen Fakultas Peternakan Unhas, termasuk Dekan dan berbagai pihak terkait.

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin, Dr. Syahdar Baba, S.Pt., M.Si., mengungkapkan apresiasinya kepada para dosen yang turut hadir dalam acara ini. Beliau menyatakan pentingnya kegiatan lokakarya ini dalam meningkatkan kemampuan para dosen dalam menyusun dan meng-update RPS sesuai dengan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Prodi Peternakan. Dengan adanya RPS yang terstruktur dengan baik, diharapkan proses pembelajaran dapat berjalan lebih baik dan sesuai standar nasional pendidikan.

Ketua Panitia Lokakarya, Dr. Ir. Aslina Asnawi, S.Pt., M.Si., ASEAN Eng., dalam laporannya menjelaskan bahwa tujuan utama lokakarya ini adalah untuk menyiapkan RPS sebagai bagian dari implementasi Kurikulum (K)-23. Kurikulum ini mengalami beberapa perubahan, termasuk struktur mata kuliah seperti Mata Kuliah Wajibu Umum (MKWU), Mata Kuliah Program Studi (MKPS), dan Mata kuliah Pendukung Kompetensi (MKPK). Oleh karena itu, lokakarya ini menjadi penting untuk membantu dosen dalam menyusun RPS yang sesuai dengan perubahan tersebut.

Baca Juga  Dihadiri Langsung oleh Lurah Bonto-Bonto, Posko 16 PBL II Sukses Melaksanakan Edukasi Bahaya Perilaku Merokok pada Pemuda di Kelurahan Bonto-Bonto
Doc. Lokakarya Kurikulum (Istimewa)

Kegiatan Lokakarya ini di pandu oleh Prof. Dr. Fatma, S.Pt., M.P untuk  Pemateri pertama, Prof. Dr. Ir. Lellah Rahim, M.Sc., IPU., ASEAN Eng., memaparkan tentang Dasar dan Filosofi Penyusunan RPS. Beliau menekankan pentingnya perencanaan, pelaksanaan proses pembelajaran, serta penilaian dan evaluasi hasil pembelajaran oleh para dosen. RPS menjadi pedoman penting dalam memberikan pengajaran yang berkualitas. Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Ir. Hikmah M.Ali, S.Pt., M.Si., IPU., ASEAN Eng., turut menjelaskan struktur mata kuliah pada Kurikulum (K-23), yang mencakup MKWU, MKPS, dan MKPK, serta total SKS yang akan diselesaikan oleh mahasiswa.

Baca Juga  Mahasiswa Posko 33 PBL II FKM Unhas Paparkan Hasil Program Kerja Intervensi Masalah Kesehatan Masyarakat di Balleangin untuk Mendukung Pencapaian Poin 3 SDGs

Pemateri berikutnya, Prof. Dr. Yusring Sanusi Baso, M.App. Ling., Kepala Divisi Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran-LPMPP Unhas, membahas tentang Format dan Penyusunan RPS serta Pengukuran Capaian Pembelajaran (CPL). Beliau menjelaskan mengenai teori dan langkah-langkah penyusunan deskripsi capaian pembelajaran serta bagaimana memilih bentuk dan metode pembelajaran yang efektif. Peserta aktif terlibat dalam menyusun contoh RPS dengan menggunakan SIKOLA dan berdiskusi dalam kelompok online.

Acara ini diakhiri dengan penutupan oleh Dekan Fakultas Peternakan Unhas, Dr. Syahdar Baba, S.Pt., M.Si., yang berharap para peserta dapat menyelesaikan RPS dan mempresentasikannya pada tanggal 10-11 Agustus 2023. Beliau juga menyampaikan rasa terima kasih kepada panitia dan semua peserta atas dukungan yang diberikan dalam suksesnya acara ini. Dengan semangat yang tinggi, Fakultas Peternakan Universitas Hasanuddin terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan kurikulum guna mencapai standar pendidikan yang lebih baik.

Share :

Baca Juga

Berita

Pemasangan Papan Wicara sebagai Intervensi Perilaku Merokok di Kelurahan Bonto-Bonto : Menuju Masyarakat Sehat

Berita

Mahasiswa KKNT Unhas Edukasi Keluarga Berisiko Stunting Tentang ASI dan MP-ASI di Desa Bontosunggu

Berita

Mahasiswa Promkes FKM Unhas Lakukan Simulasi Implementasi Budaya Lokal pada Ibu Dalam Tumbuh Kembang Anak di Kelurahan Balleangin Kecamatan Balocci

Berita

Tim PKM E-Health School Report Gelar Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di SMAN 7 Takalar

Pendidikan

Inovasi Game Tebak Gambar:Posko 15 Attangsalo PBL II FKM Unhas sebagai Media Edukasi Dini HIV/AIDS pada Anak Sekolah Dasar di Kelurahan Attangsalo untuk mendukung Pencapaian SDG’s 3

Berita

RS UNHAS Gelar Orientasi Peserta Didik Program Studi DIII Kebidanan STIKES Pelita Ibu Kendari: Membangun Generasi Bidan Milenial yang Siap Menghadapi Era 5.0

Berita

Dosen FKM Unhas Ikuti Pelatihan Training of Trainer KAP Unicef di Tangerang

Berita

Prodi S2K3 FKM Unhas adakan Penyambutan Mahasiswa Baru