Makassar, 13 Maret 2024. Program Studi Magister Keselamatan dan Kesehatan Kerja Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (Prodi S2K3 FKM Unhas) mendapatkan status “terakreditasi” dengan peringkat “Unggul” berdasarkan Surat Keputusan Pengurus Perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (Perkumpulan LAM-PTKes) Nomor 0125/LAM-PTKES/Akr/Mag/III/2024 per tanggal 1 Maret 2024. Keputusan ini berlaku selama 5 (lima) tahun.
SK LAM-PTKes ini diberikan kepada pengelola program studi bertepatan dengan hari kedua bulan ramadan. Peringkat Unggul ini merupakan cerminan hasil pengelolaan Prodi S2K3 mulai dari: rumusan visi misi, tata pamong, tata kelola, dan kerjasama, kualitas mahasiswa, kualitas sumber daya manusia, pengelolaan keuangan, sarana, dan prasarana yang baik, kualitas pendidikan (kurikulum), kegiatan penelitian, dan pengabdian masyarakat termasuk luaran, serta capaiannya.
Prodi S2K3 FKM Unhas merupakan Prodi S2K3 ketiga di Indonesia, dan Prodi S2K3 Pertama di Luar Jawa yang meraih predikat “Unggul”. Predikat ini merupakan hasil kerja keras dari civitas akademik FKM Unhas, khususnya Departemen K3, dan dukungan dari Pimpinan FKM Unhas termasuk GPM-PR (Gugus Penjaminan Mutu dan Peningkatan Reputasi) FKM Unhas. Prodi S2K3 FKM Unhas didukung pengajar 6 orang berkualifikasi professor, dan 5 orang Doktor.
Prodi S2K3 FKM Unhas memiliki visi: “Menjadi pusat unggulan pengembangan ilmu, teknologi, dan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) berbasis Benua Maritim Indonesia”. Visi tersebut selaras dengan visi Unhas, dan FKM Unhas. Prodi S2K3 memiliki profil lulusan yang disingkat MORE (Manager, Educator, Researcher, & Leader). Profil ini mendukung visi prodi dengan menghadirkan beberapa mata kuliah penciri atau keunikan seperti mata kuliah Manajemen K3, dan K3 Kelautan Lanjut.
Prodi S2K3 FKM Unhas memiliki beberapa mata kuliah wajib selain mata kuliah penciri, diantaranya: Metodologi Penelitian K3, Higiene dan Toksikologi Industri, Promosi K3 dan Psikologi Industri, Fisiologi, dan Pencegahan Kecelakaan Kerja. Untuk memberi penguatan terhadap profil lulusan, prodi juga menyajikan mata kuliah pilihan, antara lain: K3 Konstruksi, K3 Pertambangan dan Migas, K3 Transportasi dan Penerbangan, Ekonomi dan produktivitas K3, K3 Rumah Sakit, K3 Pertanian dan Perkebunan, Penyakit Akibat Kerja, Residensi Industri, dan Manajemen Penanggulangan Bencana, dan Proteksi Kebakaran.