Home / Uncategorized

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:10 WIB

Posko 23 PBL II Fkm Universitas Hasanuddin Melakukan Intervensi Kesehatan Berupa Pemasangan Poster ”Cegah Stunting” di Desa Bontosunggu, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto

Rabu, 23 Januari 2025 pukul 12.00 WITA, mahasiswa Posko 23 PBL II Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM UNHAS) melaksanakan pemasangan poster edukasi “Cegah Stunting” di Desa Bontosunggu, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat setempat tentang pentingnya pencegahan stunting. Melalui penyebaran informasi ini, Mahasiswa FKM UNHAS berharap masyarakat dapat lebih memahami dampak serius stunting terhadap masa depan anak-anak dan mengambil langkah-langkah preventif untuk mengatasinya.

Posko 23 PBL 2 FKM Unhas terdiri dari 1 Dosen Supervisor St. Rosmanely, SKM., MKM., dan 6 mahasiswa dari berbagai departemen: Nur Alisa Rahim (Kesehatan Lingkungan), Isni Apriana (Epidemiologi),  Inayah Nur Rahmaniyah (Keselamatan dan Kesehatan Kerja ), Fitri Siska Busdir (Administrasi dan Kebijakan Kesehatan), Muhammad Azizul Hakim (Manajemen Rumah Sakit), dan Ahmad Khairul Aqila (Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku).

Baca Juga  Mahasiswa PBL II Posko 15 FKM UNHAS Sukses Gelar Penyuluhan dan Live Cooking MP-ASI "SUJATECI" untuk Edukasi Ibu-Ibu di Desa Jenetallasa, Jeneponto

Mahasiswa posko 23 PBL II FKM UNHAS melaksanakan kegiatan intervensi berupa pemasangan poster edukasi di setiap posyandu yang ada di Desa Bontosunggu yaitu Posyandu Kemuning, Posyandu Kampung Toa, Posyandu Matahari, Posyandu Kampung Beru, Posyandu Kampoa, Posyandu Bungung-bungung, dan Posyandu Kassi Bumbung. Poster edukasi memuat penjelasan terkait definisi stunting, dampak stunting, penyebab stunting, dan pencegahan stunting. Sebelum melakukan pemasangan poster, mahasiswa terlebih dahulu meminta izin kepada warga setempat dan memberikan penjelasan mengenai tujuan dari kegiatan tersebut. Poster yang dipasang dirancang dengan bahasa yang mudah dipahami serta dilengkapi dengan visual menarik untuk mempermudah penyampaian pesan kepada masyarakat.

Baca Juga  Wisuda Santri Putri Angkatan 2 dan Penerimaan Santri Putri Angkatan 3 Yayasan Kesehatan Masyarakat Sahabat Dhuafa

Warga Desa Bontosunggu menyambut baik kegiatan pemasangan poster edukasi pencegahan stunting yang dilakukan oleh mahasiswa Posko 23 PBL II FKM UNHAS. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mendukung tercapainya Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 2 yaitu Zero Hunger, karena stunting merupakan salah satu dampak dari kekurangan gizi kronis yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak. Dengan memberikan edukasi kepada masyarakat melalui informasi tentang pengertian, dampak, penyebab, dan pencegahan stunting, kegiatan ini berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran pentingnya pemenuhan gizi seimbang, yang secara langsung mendukung upaya pengentasan kelaparan dan peningkatan status gizi masyarakat.

 

Share :

Baca Juga

Uncategorized

FKM Unhas dan Universiti Putra Malaysia Perkuat Kolaborasi Internasional melalui Collaboration Meeting

Uncategorized

SEMINAR NASIONAL “ZERO DRAMA, ONLY SAFETY DRIVING” OLEH OHSS K3 FKM UNHAS

Uncategorized

Dies Natalis ke-42 FKM Unhas, Departemen K3 Beri Edukasi Keselamatan untuk Nelayan Demi Wujudkan SDGs

Uncategorized

Mahasiswa Magang Promkes Unhas Berpartisipasi dalam Pelaksanaan Pelatihan Komunikasi dalam Pelayanan Publik Bagi SDM Kesehatan di Puskesmas

Uncategorized

Optimalisasi Informasi Melalui Pemasangan Banner: Upaya Pencegahan Stunting untuk Ibu Hamil, Baduta, Wanita Usia Subur dan Remaja Putri

Uncategorized

Posko 24 PBL FKM Unhas Gelar Nobar Edukasi Imunisasi dan KIPI untuk Ibu Hamil dan Ibu Balita di Desa Bontojai, Jeneponto

Uncategorized

Mahasiswa KKNT Unhas Desa Saotengnga, Sinjai, Berikan Pendampingan Uji Laboratorium dan Labelisasi Pupuk Organik

Uncategorized

Sadar Stunting: Edukasi Ibu Hamil untuk Mencegah Risiko Stunting Sejak Dini di Desa Tombo-Tombolo, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto