Home / Uncategorized

Minggu, 20 Oktober 2024 - 19:21 WIB

Mahasiswa FKM Universitas Hasanuddin Ikut BERSINAR (Bersih Narkoba) Bersama BNNP Sulawesi Selatan

Doc. Kegiatan BERSINAR (Bersih Narkoba) Bersama BNNP Sulawesi Selatan  (Istimewa)

Doc. Kegiatan BERSINAR (Bersih Narkoba) Bersama BNNP Sulawesi Selatan (Istimewa)

Makassar, 20 Oktober 2024 – Mahasiswa magang Promosi Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, Dania Rifqah Maharani Faisal berpartisipasi dalam kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan pada 20 Oktober 2024 di Car Free Day (CFD) Boulevard Makassar dan ditujukan kepada Masyarakat umum dalam tujuan mempromosikan layanan-layanan yang ada di BNNP Sulsel kepada Masyarakat, serta mendukung pencapaian tujuan SDGs (Sustainable Development Goals) ke-3, yaitu “Kesehatan dan Kesejahteraan”. Tujuan ini mencakup pengurangan kematian dan penyakit terkait narkoba, serta promosi kesehatan mental dan kesejahteraan bagi masyarakat.

Dania Rifqah Maharani Faisal di bawah bimbingan Pembimbing Lapangan yang terdiri dari Bambang Wahyudin, S.H., M.Kes., Sari Nurlisa, S.Sos, dan Andi Ardiansyah Altin, SE. turut berpartisipasi dalam kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan oleh BNNP Sulsel. Dalam kegiatan ini, mahasiswa berkontribusi aktif dengan melakukan interaksi langsung dengan masyarakat, menyebarkan informasi mengenai layanan rehabilitasi, layanan pembuatan SKHPN (Surat Keterangan Hasil Pemeriksaan Narkotika) dan pencegahan penyalahgunaan narkoba, serta mengedukasi masyarakat tentang informasi terkait narkoba. BNNP Sulsel memiliki berbagai program pencegahan yang bertujuan untuk mengurangi penyalahgunaan narkoba, antara lain:

  1. Program Pemberdayaan Masyarakat : Mengadakan pelatihan dan workshop untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang bahaya narkoba dan cara pencegahannya.
  2. Program Rehabilitasi : Menyediakan layanan rehabilitasi bagi pengguna narkoba yang ingin pulih, termasuk konseling dan dukungan psikologis.
  3. Kampanye Informasi : Melaksanakan kampanye informasi melalui media sosial, baliho, dan kegiatan langsung untuk menyebarluaskan informasi mengenai bahaya narkoba dan pentingnya rehabilitasi seperti yang sedang dilakukan dalam kegiatan ini.
  4. Pendidikan Anti-Narkoba di Sekolah : Mengintegrasikan pendidikan anti-narkoba dalam kurikulum sekolah untuk meningkatkan kesadaran pelajar tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.
Baca Juga  SEMINAR AWAL POSKO 13 PBL III FKM UNHAS

Dalam kegiatan ini, mahasiswa menyampaikan informasi mengenai terkait layanan rehabilitasi yang dapat diakses oleh masyarakat secara mudah dan gratis, bagaimana bahaya narkoba, cara mencegah penyalahgunaan narkoba seperti menghindari lingkungan pertemanan yang buruk, dan mengajak masyarakat jika terdapat teman atau kerabat yang terjerat dalam penyalahgunaan narkoba untuk diajak melakukan rehabilitasi di BNNP. “BNNP Sulsel punya layanan rehabilitasi yang gratis dan gampang diakses, jadi kalau kita atau ada kenalanta yang terjerat dalam penyalahgunaan narkoba, ajak ke BNNP Sulsel untuk melakukan rehabilitasi agar bisa pulih,” ujar Dania Rifqah Maharani Faisal.

Baca Juga  Forum KAP RCCE+ Fasilitasi Pendampingan TPK BKKBN Zero Dose Immunization di Provinsi Sulawesi Selatan

Mahasiswa magang dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, Dania Rifqah Maharani Faisal di bawah bimbingan Dr. Shanti Riskiyani S.KM, M.Kes sebagai dosen pendamping. Partisipasi dalam kegiatan ini memberikan pengalaman berharga bagi saya. Saya berharap melalui sosialisasi ini, masyarakat dapat lebih memahami bahaya narkoba dan pentingnya menjauhi narkoba. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam membangun kesadaran yang lebih besar di kalangan masyarakat terhadap isu penyalahgunaan narkoba dan pentingnya program rehabilitasi serta pencegahan yang ditawarkan oleh BNNP Sulsel.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Mahasiswa Magang Promosi Kesehatan Unhas Ikut Berpartisipasi dalam Pemeriksaan Kesehatan Dasar di Kegiatan Sabtu Bersih Bersama PJ Walikota Makassar di Puskesmas Bara-Baraya

Berita

PELANTIKAN DAN RAKERWIL PERSAKMI PENGURUS DAERAH SULAWESI SELATAN TAHUN 2023: PENGUATAN PERAN PERSAKMI ERA TRANSFORMASI KESEHATAN MENUJU SULAWESI SELATAN LEBIH KUAT, TANGGUH, DAN MANDIRI

Uncategorized

Pemantauan Status Gizi dan Edukasi Gizi Seimbang di MAN Pangkep: Sinergi UNHAS dan MAN Pangkep dalam Meningkatkan Kesehatan Remaja

Pendidikan

Inovasi Game Tebak Gambar:Posko 15 Attangsalo PBL II FKM Unhas sebagai Media Edukasi Dini HIV/AIDS pada Anak Sekolah Dasar di Kelurahan Attangsalo untuk mendukung Pencapaian SDG’s 3

Uncategorized

Penyuluhan Bahaya Merokok, Upaya Pencegahan serta Kiat Berhenti Merokok pada Siswa SMKN 1 Sinjai.

Uncategorized

Mahasiswa Magang Promosi Kesehatan Berkontribusi Dalam Penyuluhan “Bahaya Merokok Pada Anak Sekolah “ Puskesmas Tamalanrea, Dukung Pencapaian SDGs Indonesia

Uncategorized

Pelatihan Drafting Policy Brief pada Seminar, Workshop dan Rakernas VIII Perhimpunan Sarjana dan Profesional Kesehatan Masyarakat Indonesia (PERSAKMI)

Uncategorized

Jurusan Kebidanan FKIK UIN Alauddin Ikuti Gelar Workshop Penyusunan Standar Mutu