Program Doktor Ilmu Kesehatan Masyarakat FKM Unhas akan membuka Program Doktor Berbasis Riset. Atas dasar itu, maka pada hari ini (Sabtu, 10/6/2023) dilakukan Foccus Group Discussion Buku Kurikulum Doktor Berbasis Riset di Swiss-Belhotel Makassar.
Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan
Fakultas Kesehatan Masyarakat, Para Wakil Dekan, Ketua Program Doktor, dan Dosen FKM Unhas sebagai peserta/pembahas.
FGD dibuka oleh Prof. Sukri Palutturi, SKM.,M.Kes.,M.Sc.PH,Ph.D selaku Dekan FKM Unhas. Program ini sangat didorong oleh Rektor Universitas Hasanuddin. Dimana seluruh fakultas diharapkan untuk melaksanakan program doktor berbasis riset. “Sebenarnya program ini bukanlah isu baru bagi FKM. Hanya saja, seiring berjalannya kebijakan yang ada sehingga saat ini kita sudah wajib untuk melaksanakan progrom doktor berbasis riset ini, sehingga semester depan sudah dapat mulai dijalankan”, jelas Prof. Sukri saat memberikan sambutan.
Prof. Dr. Aminuddin Syam, SKM,.M.Kes.,M.Med.Ed sebagai Ketua Program Doktor FKM Unhas juga memberikan Laporan saat acara pembukaan. “Kurikulum doktor berbasis riset yang akan dibahas pada hari ini merupakan penyempurnaan dari buku panduan doktor berbasis riset yang telah disusun sejak tahun lalu, sehingga bukan hanya kurikulum tetapi metode dan matrikulasinya pun harus disempurnakan”, ujar Prof. Aminuddin.
Melihat tingginya peminat program doktor di FKM Unhas dalam lingkup Unhas, maka peluang ini dapat menjadikan program S3 berbasis riset sebagai primadona dalam program doktor di FKM Unhas.
Kegiatan FGD diawali dengan pemberian materi terkait best practice pengelolaan program doktor berbasis riset oleh Ketua Program Studi S3 Ilmu Pertanian Unhas, Prof. Dr. Agr.Sc.Ir.Baharuddin dan Ketua Program Studi S3 Ilmu Kesehatan FKM UNAIR, Dr. dr. Hari Basuki, M.Kes.