Home / Uncategorized

Minggu, 26 Januari 2025 - 18:15 WIB

Intervensi Edukatif: Nonton Bareng Video Bahaya Merokok dan Hubungannya dengan Stunting di Kelurahan Manjangloe

Manjangloe, 26 Januari 2025 — Mahasiswa Program Belajar Lapangan (PBL) Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM Unhas) melaksanakan kegiatan intervensi edukatif berupa nonton bareng (nobar) video edukasi tentang bahaya merokok dan dampaknya terhadap stunting. Kegiatan ini dilaksanakan di salah satu rumah warga di Kelurahan Manjangloe, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto. Sasaran utama kegiatan ini adalah masyarakat laki-laki dewasa yang merupakan perokok aktif.

Kegiatan ini dimulai pukul 20.00 WITA yang di hadiri masyarakat sebanyak 18 orang, mayoritas merupakan kepala keluarga. Mahasiswa membuka acara dengan sambutan singkat mengenai tujuan kegiatan, yaitu meningkatkan pemahaman masyarakat tentang dampak buruk rokok, khususnya pada kesehatan anak-anak mereka. Video yang diputar menjelaskan bagaimana zat berbahaya dalam rokok memengaruhi kesehatan janin dan anak, yang berkontribusi pada kejadian stunting.

Baca Juga  Masa Depan Sehat Dimulai Hari ini: Mahasiswa Magang Promosi Kesehatan Unhas bersama UPTD Puskesmas Cangadi Gencarkan Pencegahan Anemia Pada Remaja Sebagai Upaya Capai SDGs

Setelah pemutaran video, sesi diskusi interaktif dilaksanakan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bertanya dan berbagi pengalaman. Dalam acara tersebut, Nur Aulia Nisa selaku penanggung jawab kegiatan menyampaikan, “Merokok tidak hanya berdampak pada diri sendiri, tetapi juga memberikan pengaruh negatif bagi orang-orang di sekitarnya.”Diskusi ini diharapkan mampu memberikan kesadaran akan pentingnya mengurangi konsumsi rokok demi kesehatan keluarga.

Baca Juga  Posko 23 PBL II FKM Unhas Gelar Edukasi 4R dan Pelatihan Pembuatan Ecobrick di UPT SDN 1 Tamalatea, Jeneponto

Kegiatan ini juga merupakan upaya mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya poin 3, yaitu memastikan kehidupan sehat dan mendukung kesejahteraan untuk semua usia, serta poin 2, mengakhiri segala bentuk malnutrisi. Dengan menekan prevalensi merokok, diharapkan dapat mengurangi dampak kesehatan yang terkait, termasuk stunting pada anak.

Melalui kegiatan ini, mahasiswa PBL berharap masyarakat dapat mulai mengurangi kebiasaan merokok demi menciptakan lingkungan yang lebih sehat, terutama bagi tumbuh kembang anak-anak. Langkah kecil ini diharapkan dapat membawa perubahan besar bagi kualitas kesehatan masyarakat Manjangloe di masa depan.

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Edukasi Pencegahan Pernikahan Dini: Upaya Meningkatkan Kesadaran Remaja di Kelurahan Bulujaya, Kabupaten Jeneponto

Uncategorized

Optimalisasi Informasi Melalui Pemasangan Banner: Upaya Pencegahan Stunting untuk Ibu Hamil, Baduta, Wanita Usia Subur dan Remaja Putri

Uncategorized

Mahasiswa PBL II FKM Unhas Gelar Pelatihan Komunikasi Antar Pribadi bagi Kader Kesehatan di Kelurahan Bulujaya untuk Penanggulangan Stunting

Uncategorized

Tim Pengabdian Masyarakat Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan FKM Unhas memberikan Edukasi kepada Kelompok Remaja Aktif Cegah Anemia untuk Meningkatkan Kesadaran Konsumsi Tablet Tambah Darah di SMAN 11 Maros

Uncategorized

TRANSFORMASI SAMPAH DI SMPN 5 TAMALATEA MELALUI PROGRAM SABER (SAMPAH JADI BERKAH) YANG DILAKUKAN MAHASISWA PBL UNHAS DI JENEPONTO

Uncategorized

Kebiasaan Konsumsi Sayur di RW 2 Bira Berkontribusi pada Pencegahan Penyakit Tidak Menular, Temuan Kegiatan EBL I FKM Unhas

Uncategorized

Posko 23 PBL II Fkm Universitas Hasanuddin Melakukan Intervensi Kesehatan Berupa Pemasangan Poster ”Bahaya Merokok” di Desa Bontosunggu, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto

Uncategorized

Kuliah Tamu FKM Unhas Menghadirkan Direktur CDC Kantor Kualitas Sains dan Layanan Perpustakaan Membahas “Descriptive Epidemiology”