Home / Berita / Internasional / Pendidikan

Jumat, 12 Juli 2024 - 06:11 WIB

Mahasiswa FKM Unhas Mengikuti Program Exchange Student di Okayama University, Japan

Doc. Mahasiswa FKM Unhas mengikuti Program Exchange Student di Okayama University, Japan (Istimewa)

Doc. Mahasiswa FKM Unhas mengikuti Program Exchange Student di Okayama University, Japan (Istimewa)

Sebanyak 6 Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Hasanuddin mengikuti Program Exchange Student di Universitas Okayama, Jepang. Program ini bertujuan untuk memperkuat hubungan akademik dan budaya antara kedua negara serta memberikan pengalaman belajar yang berharga bagi para mahasiswa. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 9-12 Juli 2024. Selain itu, kegiatan ini menjadi salah satu bagian dari Outbond Student Exchange untuk mendukung Unhas sebagai World Class University (WCU).

Di hari pertama kunjungan, mahasiswa FKM UNHAS disambut oleh Dekan Fakultas Sains Universitas Okayama didampingi oleh koordinator pelaksana Exchange Student, Prof Kuroda Masahiro. Dalam sambutannya, mereka sangat menerima rombongan mahasiswa dan berterima kasih karena telah berkunjung di Universitas Okayama khususnya di Fakultas Sains.

Setelah menerima sambutan dari Fakultas, selanjutnya mahasiswa mendapatkan materi terkait kesehatan masyarakat di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Okayama. Mahasiswa mendapatkan materi dari Prof Hideyuki Kanda, MPH, Ph.D. Pada materi kali ini, mahasiswa mendapatkan ilmu dan sharing pengalaman terkait sejarah dari Universitas Okayama, cara mereka menerima mahasiswa asing dengan cara memperhatikan beberapa hal diantaranya excellence in research; excellence in education; affordable campus life; safe and convenient; friendly and welcoming. Selain itu Prof Hideyuki Kanda juga menjelaskan tentang jurusan-jurusan yang ada di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Okayama diantaranya industrial health, health sport, sociology health, nutrition, and epidemiology. Dan di akhir sesi materi, Prof Kanda menjelaskan tentang main and scope projects nya adalah tentang blood pressure and related factors dan kelebihan dan kekurangan dari electronic sports, internet technology and health care bagi siswa.

Baca Juga  Posko 19 PBL III FKM UNHAS Laksanakan Seminar Akhir di Kelurahan Labakkang, Paparkan Hasil Evaluasi Intervensi Program Kesehatan

Di hari kedua kunjungan, mahasiswa FKM Unhas juga diajak jalan-jalan bersama mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Okayama diantaranya mengunjungi tempat-tempat bersejarah yang ada di Okayama, dan ikut bermain pesta kembang api (Hanabi) yang merupakan program tahunan bagi masyarakat Jepang setiap memasuki musim panas.

Baca Juga  FOCUS GROUP DISCUSSION PENYUSUNAN BUKU KURIKULUM DOKTOR BERBASIS RISET FKM UNHAS

Prof Jamaluddin Jompa berharap mahasiswa yang mengikuti Exchange Student Program benar-benar memanfaatkan kesempatan yang telah diberikan serta memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan Exchange Student untuk ilmu dan pengalaman baru yang akan mereka dapatkan. “Ini waktunya singkat, jadi kalian harus benar-benar menjadikan ini sebagai peluang untuk memperoleh pengalaman yang bisa bermanfaat untuk ilmu dan pengetahuan kalian,” kata Prof Jamal.

Pada kesempatan yang sama, Dekan FKM Unhas Prof. Sukri Palutturi, berharap mahasiswa yang mengikuti Program ini bisa mendapatkan pengalaman baru terutama dalam bidang Kesehatan Masyarakat. “Ini kesempatan yang langka. Mahasiswa yang berangkat merupakan pilihan. Saya berharap selain memperoleh pengalaman baru, para mahasiswa ini bisa memberi inspirasi bagi rekan-rekannya yang lain,” kata Prof. Sukri.(*)

Share :

Baca Juga

Berita

SOSIALISASI BUKU KURIKULUM PROGRAM DOKTORAL ILMU KESEHATAN MASYARAKAT BERBASIS RISET

Berita

Prodi S1 Ilmu Gizi FKM Unhas mengadakan Workshop MBKM Mandiri dalam rangka Mendukung Implementasi Kurikulum 2023 (K-23)

Berita

FKM UNHAS GELAR PENERIMAAN REWARD UNTUK MAHASISWA BERPRETASI NASIONAL DAN INTERNASIONAL SERTA EVALUASI KEGIATAN PEMBINAAN PRESTASI MAHASISWA

Berita

DIES NATALIS KE-42 FKM UNHAS DIBUKA DENGAN KICK OFF LOMBA OLAHRAGA DAN SENI

Berita

Posko 5 PBL II melakukan Kegiatan Penyuluhan terkait BBLR dan MP-ASI guna Membangun Fondasi Kesehatan Optimal di Kalangan Masyarakat

Berita

Mahasiswa KKNT Unhas Latih Warga Budidaya Maggot di Desa Saotengnga, Sinjai

Berita

DALAM WAKTU 2 MINGGU, POSKO 18 PBL FKM UNHAS SUKSES MELAKSANAKAN BERBAGAI INTERVENSI TERKAIT MASALAH KESEHATAN DI DESA PADANG LAMPE

Berita

Tim PKM E-Health School Report Gelar Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di SMAN 7 Takalar